Bajaj Pulsar NS 160 Akan Segera Meluncur di India


Pabrikan otomotif asal India, Bajaj tengah menyiapkan motor terbarunya Bajaj Pulsar NS 160 yang kabarnya akan meluncur pada bulan Oktober 2018 di India.

Dari situs indianautosblog.com, Bajaj Pulsar NS 160 tidak terlalu banyak perubahan dari sisi desain, hanya piihan warna dan grafis bodi yang baru.

Seperti namanya, Bajaj Pulsar NS 160 akan membawa mesin 160,3cc satu silinder dengan tiga busi, seperti seri Bajaj Pulsar sebelumnya.

Dari mesin sebesar 160,3cc motor dengan karburator ini mampu menghasilkan tenaga 15.5 HP di putaran mesin 8.500 RPM dan torsi hingga 14.6 Nm pada 6.500 RPM.

Fiturnya sudah cukup modern Sob, seperti hadirnya LED DRL (Daytime Running Lights) dan sudah menghadirkan ABS.


Knalpotnya ada di bagian bawah atau under-belly exhaust system.

Bajaj Pulsar NS 160 punya tangki kapasitas 12 liter dan bobot kosongnya hanya 142 kilogram, Sob.


Di India, Bajaj Pulsar NS 160 akan berhadapan langsung dengan TVS Apache RTR 160 4V, Suzuki Gixxer, Yamaha FZ-S dan Honda CB Hornet 160R.

Untuk harganya, Bajaj Pulsar NS 160 dengan ABS akan dipasarkan sektiar Rp 20 jutaan.

Kira-kira Bajaj Pulsar NS 160 akan masuk ke pasar Indonesia atau tidak ya Sob? Tertarik untuk meminangnya Sob? Sabar dulu ya.

Sumber : Mobimoto.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bajaj Pulsar NS 160 Akan Segera Meluncur di India"

Posting Komentar