Saran Jam Tidur untuk Anak-Anak Usia Sekolah
Tidur yang berkualitas dibutuhkan oleh banyak orang di dunia ini. Apalagi bagi anak-anak dan remaja usia sekolah.
Dr April Gray dari Eagle Pediatrics mengatakan, anak kecil membutuhkan setidaknya sembilan hingga 12 jam tidur. Bagaimana dengan remaja? Menurutnya, remaja membutuhkan setidaknya delapan hingga 10 jam setiap malam.
Gray mengungkapkan bahwa sangat penting untuk memastikan anak bangun lebih awal di pagi hari dan tetap aktif sepanjang hari. Ini bisa membantu mendorong tidur di malam hari.
Anak-anak biasanya sulit untuk tidur tepat waktu. Orang tua bisa mendorong buah hatinya melakukan persiapan sebagai tanda waktu tidur dan membuat mereka nyaman sebelum tidur.
Caranya ialah dengan membuat rutinitas sebelum tidur seperti membaca buku, mandi, menyikat gigi, meminimalkan cahaya ruangan, dan menghentikan pemakaian alat elektronik sekitar 30 hingga 60 menit sebelum waktu tidur. Hal kecil tersebut nyatanya dapat membantu anak untuk memulai tidur di malam hari.
Lalu bagaimana cara mengatur jam tidur anak sehabis liburan? Seperti dilansir My Fox 88, Gray mengatakan, waktu tidur anak saat liburan biasanya mundur satu jam. Mendekati waktu masuk sekolah, orang tua dapat mempercepat waktu tidur hingga 15 menit setiap malam untuk meningkatkan lama tidur anak.
Mendekati akhir libur panjang, orang tua bisa mulai menetapkan rutinitas waktu tidur dan waktu tidur tertentu sekitar satu hingga dua pekan sebelum sekolah dimulai. Dengan begitu, mereka terbantu mempersiapkan hari sekolah.
Setidaknya orang tua dapat mengatur ulang waktu tidur hingga pukul 21.00 sebelum sekolah dimulai sehingga tidak ada perubahan drastis. Di akhir pekan, anak-anak idealnya bangun tak terpaut lama dari waktu bangun tidurnya di hari sekolah . Begitu juga dengan jam tidurnya. [rol]
0 Response to "Saran Jam Tidur untuk Anak-Anak Usia Sekolah"
Posting Komentar